Jumat, 14 Januari 2011

VIDEO GOKIL MEGA CREATIVITY

Wah…….waktu pertama dengar di beri tugas suruh buat video sebagai nilai Ujian Akhir Semester, rasanya bingung banget…..Mau buat apa, cerita tentang apa, lagian kan malu kalau di suruh buat video..
Tapi, karena ini adalah kelas Mega Creativity , dimana sebuah mata kuliah yang mengasah kemampuan otak kita supaya berfikir lebih kreatif, maka semua RASA MALU WAJIB HUKUMNYA UNTUK DIHILANGKAN, jadi ya harus mau dan mampu untuk mengerjakannya. Tugas ini diberikan pada kami, pada awal pertemuan , penyampaian mengenai aturan di kelas dan tugas – tugas yang sudah menanti kami untuk mengasah kreativitas kami.
Saya bingung juga , harus cerita apa, tentang pembuatan video ini, awalnya kelompok kami (khususnya yang cowok – cowok yang buat videonya duluan, mereka buat video tentang / ceritanya tentang orang yang lagi dengerin lagu lewat hpnya, terus cowok yang lainnya jadi model video klip lagu yang di dengerin orang tersebut, nah lagu itu judulnya Narsis – by Saykoji). Di sini teman kami, si Eza jadi orang yang dengerin lagu, dan yang jadi model video klip dadakan-nya , si Eron dan Azhar. Mereka berdua tingkah gokil abizzz di video ini, mereka ambil lokasi pengambilan gambar video sampai di taman di pinggiran jalan raya, (yang pastinya buat malu banget, secara di tonton banyak orang dengan tingkah meeka berdua yang bener – bener aneh di taman kota tersebut). Pengambilan gambar bukan hanya di lokasi taman kota tetapi juga di lingkunga kampus tercinta yang tentunya juga memiliki taman serta pemandangan yang indah banget. Nah, teman – teman kelompok lain juga ambil bagian dalam pembuatan video ini, karena ini memang proyek bersama.Di sela lain , ada juga pengambilan gambar oleh teman – teman kami yang pada intinya menceritakan ke-narsis-an mereka maisng – masing. Ada si Fanny dan si Cita yang foto – foto di taman kampus kita. Ada ceritanya aku sendiri lagi cepet – cepet mau ke WC, eh ada satu orang yang lamanya minta ampun di kamar mandi , sampe –sampe buat emosi jiwa memuncak sampai ke ubun – ubun (^_^) , ada juga teman kami yang lain , si Nella yang lagi duduk santai di palagan taman kampus, eh….tiba – tiba ada si Tommy (tokoh pembantu di pembuatan video kita) , yang dengan gayanya sok mau kenalan ma si Nella, (ya……………namanya juga orang narsis, ya begitulah…).Eitz., maaf – maaf aku lupa , ada satu lagi teman kami yang juga ikut andil dalam pembuatan video , yaitu si Lutfi , yang berperan sebagai orang yang dengerin music , sama juga kayak si Eza, tapi dia cuma muncul di awal aja………
Setelah semua pengambilan gambar telah usai, tinggal-lah proses edit – mengedit, di sini yang bekerja keras adalah si Eron, yang emang dia dulu waktu SMA ambil Sekolah Menengah Kejuruan, (kalau aku gak salah inget sih, jurusan Multi Media), jadi dia yang edit – mengedit gambar dan menggabung – gabungkan antara gambar yang satu dan yang lainnya supaya selaras dengan ceritanya. Nah… dari kerja keras team kami, akhirnya selesailah tugas akhir untuk pembuatan video kami, dan kemarin Kamis (maaf, saya lupa tanggalnya……….), sudah kami presentasikan di kelas, dan hasilnya…………………….teman satu kelas kami semuanya menjadi sehat, karena tertawa semua…………..

Nah……….Daripada penasaran ,,,, MARI KITA LIHAT VIDEONYA………

Tidak ada komentar:

Posting Komentar